Januari 2004
Saya mempunyai Toyota Cressida thn 88, dengan kondisi mesin yang masih bagus akan tetapi saya mempunyai masalah dengan temperatur yg selalu tinggi khususnya apabila jalan macet dan kondisi AC hidup.Apabila temperatur sedang tinggi AC langsung dimatikan anehnya temperatur langsung turun. Sudah dilakukan pengecekan radiator oleh bengkel normal, tutup juga masih bagus akan tetapi kondisi air selalu kurang dan perlu ditambah nambah.Kompresi mesin juga masih bagus dalam arti kebocoran di silinder head juga tidak ada .Terakhir sudah dilakukan pemasangan extra fan tetapi juga tidak ada perubahan. Bisa dibantu ngga kira2 apalagi yang harus dicek? soalnya semua bengkel yg telah didatangi angkat tangan. Roby Darmawan . robyn732003@yahoo.com
Jawab:
Tidak hanya Sebra tidak pula Esspas ternyata Cressida juga bisa umup alias over heating. Hampir semua jenis mesin rentang terhadap panas bila kondisinya lagi tidak fit, anehnya panas dihasilkan oleh pembakaran dalam selinder mobil juga yang diperlukan untuk menggerakan mobil. Akan tetapi panas yang berlebihan, mula- mula membuat mesin tidak bertenaga dan kemudian merusakankannya..
Apa yang sudah dikerjakan untuk mengatasi over heating sudah benar akan tetapi belum juga mengatasi masalah tersebut. Namun dari penjelasan Anda, sesungguhnya sistem pendinginan mobil Anda tidak beres, dan bila dibiarkan akan menimbulkan over heating karena harus menambah air.
Coba diperhatikan ketika mesin mulai over heating, apakah air mendidih dan ada uap yang keluar lewat tutup radiator atau air penuh sampai tumpah dari reservoir? Kalau reservoir penuh sampai tumpah dan kemudian air terisap kembali ketika mesin sudah dingin maka hal itu menunjukan pipa dari reservoir ke radiator tidak bocor, tidak bermasalah.. Dari penjelasan Anda dapat disimpulkan kondisi mesin dalam kondisi baik.
Apakah mobil Anda masih ada reservoir air radiator? Kalau ada ketika dingin air di tempat tersebut harus terisap kembali ke radiator, bila tidak terisap kemali, perhatikan apakah ada kebocoran mulai dari ujung pipa yang masuk ke reservoir sampai ujung yang masuk ke radiator. Setiap menambah air, mestinya lewat revervoir, bukan lewat langsung radiator? Sebaliknya, mengisi air lewat tutup radiator, dan reservoir masih penuh, hal itu menunjukan sistem isap kembali air bermasalah.
Kalau selalu tambah air, mungkin ada kebocoran. Oleh karena itu, sekali lagi perhatikan didaerah tutup radiator, khususnya pada bidang yang bersinggungan dengan tutup radiator apakah rata. Kedua bila over heating hanya karena setelah AC dihidupkan dan dijalan macet (ketika itu pakai AC?), artinya mesin tak kuat menerima beban. Tiga, mungkin terjadi beban berlebihan dari kompresor AC. Coba AC diperiksakan ke bengkel Rajasa di Jl Gajamada, mereka bisa menemukan apakah beban AC terhadap mesin normal atau tidak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar