12 Desember 2007

Mobil Mogok dipagi Hari

Suara Merdeka Maret 2003
Saya memiliki sebuah mobil minibus, tahun 1981 punya masa­lah nih.
1. Kalau mati'in mesin tapi kadang lupa mati'in ac atau tape lebih dahulu, akibatnya harus didorong (mogok). Apakah tepe dan acnya harus dimatikan dahulu sebelum mati 'in mesin?
2. Saat mau start satu - satu kali mau langsung tokcer, tetapi sering tidak ada reaksi apa- apa. Kalau dilihat pada lampu indi­kator, tidak ada perubahan, warnanya tetap terang. Apa yang menyebabkan?
3. Rem tangan (hand rem) harus ditarik sampai habis, kalo nggak mobilnya masih bisa mundur. Apakah memang demikian, atau ada yang rusak?
4. Jendela pintu kalau tidak ditutup mengeluarkan bunyi, kalau mobilnya dibawa jalan. Apa ada yang rusak?

Jawab:
Pertanyaan yang Anda sampaikan menarik. Mobil Anda ternyata dalam kondisi bagus, walaupun setua itu masih kuat menerima beban tambahan penyejuk ruangan (AC). Apa yang Anda alami, perlu diperhatikan lebih serius dan perlu pula dicoba beberapa kali, untuk menemukan apa sebenarnya penyebab hilangnya arus aki pada pagi hari. Apakah penyebabnya AC atau Tape mobil Anda suka habis. Kalau ternyata penyebabnya adalah ac dan tape maka kemungkinan besar cara penyambungan kabel tidak benar. Cara penyambungan yang tidak benar sehingga arus terus mengalir ke elektro maknit AC walaupun mesin sudah dimatikan. Seharusnya, walaupun ac dan tape tidak di matikan disaat Anda berhenti, dan kunci kontak sudah diputar pada posisi off, arus listrik tidak lagi mengalir ke AC atau Tape. Mobil dengan system pembagian arus listrik yang baik, semua arus aki akan terputuskan kalau kunci kontak sudah dicabut, kecuali untuk jam dan klakson. Untuk mengetahuii apakah system penyambungan elektrikal mobil Anda baik, lakukan prosedur sebagai berikut:

Matikan mesin (OFF) tetapi ac dan tape tetap on. Apakah tape tetap berbunyi. Bisa saja tape tetap hidup dan ada kontak lain kalau itu yang Anda kehendaki. Namun lebih baik, Anda mengambil arus listrik dari kunci kontak. Ada kabel dibelakang kunci kontak yang kalau mesin mati tetap ada arus kecuali kalau kunci kontak di cabut. Dengan demikian di saat Anda mencabut kunci kontak, tape juga langsung mati, walaupun Anda lupa mematikan kontak tepe Anda.

Kalau arus yang berhubungan dengan ac, pastikan bahwa kalau mesin dimatikan maka arus untuk ac juga putus. Tidak boleh terja­di mesin sudah mati arus masih terpakai untuk ac. Bisa Anda periksa dengan cara sebagai berikut; kunci kontak pada posisi off dan tape juga sudah dimatikan. Lepaskan salah satu klem aki, setelah itu, singgungkan sekilas klem aki dengan kepala aki (tempat dari mana klem aki tadi dilepaskan). Pada mobil yang tidak menggunakan jam, tidak ada kilatan api sama sekali. Pasti­kan bahwa tidak ada kilatan bungan api. Hal itu menandakan bahwa,kalau kunci kontak sudah pada posisi off maka arus aki tidak lagi digunakan untuk keperluan apapun. Pada mobil yang menggunakan jam memang ada kilatan bunga api tetapi biasanya hanya kecil saja. Kalau yang Anda jumpai sebaliknya, yaitu singgungan itu menimbul­kan bunga api, maka itu menandakan ada yang tidak beres dengan sambungan untuk ac dan atau tape. 2. Rem tangan yang tidak mau menghentikan mobil waktu parkir penyebabnya ada dua.

Kampas remnya habis atau handel harus distel ulang. Pada mobil Anda, yang perlu adalah penyetelan ulang ka­belnya. Penyetelan yang baik tandanya, kalau ditarik setengah dari jarak yang ada sudah menghentikan mobil waktu parkir. Liha­tlah diujung dari handel rem tangan ada mur yang bisa distel.

3. Mobil kalau berjalan memang banyak bunyi- bunyinya. Persoalan nya, apakah bunyi itu membahayakan atau tidak. Umumnya bunyi yang terdengar kalau jendela dibuka termasuk halus, belum membahaya­kan. Bunyi itu bisa jadi karena bunyi ban atau bunyi angin. Kalau mobil Anda berisik kalau jendela dibuka, bisa jadi penyebabnya ada pada jendela itu sendiri. Mobil- mobil tua umumnya banyak bagian yang tidak kokoh, perlu Anda teliti lebih lanjut.

Tidak ada komentar:

Konsultasi, informasi dan tanya jawab. Kirim email ke martin.teiseran@yahoo.co.id


Free shoutbox @ ShoutMix